Apa Perbedaan iPad dan Tablet Samsung Galaxy Tab

Perbedaan iPad dan Tablet SamsungPengguna smartphone semakin dimanjakan dengan adanya smartphone yang memiliki layar besar. Baik perangkat yang menggunakan iOS maupun android juga memiliki smartphone dengan layar besar seperti ini. Perangkat tersebut biasa disebut dengan tablet, namun ada juga yang menyebutnya sebagai iPad. Lantas apa perbedaan iPad dan tablet?

Kedua perangkat tersebut tentunya memiliki perbedaan. Meskipun secara pengertian dapat dikatakan iPad adalah tablet namun tidak semua tablet dapat dikatakan iPad. Untuk lebih lengkapnya simak penjelasan berikut:

1. OS (operating system) yang Digunakan

Perbedaan yang paling mendasar dari kedua perangkat tersebut adalah pada OS yang digunakan. Hal tersebut juga yang membuat penyebutan keduanya berbeda. iPad adalah produk keluaran dari Apple yang mana menggunakan operating system berupa iOS. Sedangkan Tablet Samsung Galaxy Tab menggunakan operating system android.

Biasanya penyebutan tablet ini memang digunakan untuk perangkat yang menggunakan android. Jadi penyebutan iPad hanya bisa digunakan untuk produk Apple yang menggunakan iOS. Sedangkan untuk perangkat semacam ini yang dikeluarkan oleh perusahaan lain dapat disebut dengan tablet saja.

2. Ukuran Layar

Ukuran layar juga menjadi salah satu perbedaan iPad dan tablet. Untuk menentukan membeli sebuah perangkat smartphone tentu saja ukuran layar menjadi sebuah pertimbangan. Sebab dengan memiliki ukuran yang tepat dapat menambah kenyamanan pengguna dalam menggunakan perangkat tersebut.

Perbedaan ukuran layar iPad dan tablet sebenarnya tidak terlalu jauh. IPad memiliki ukuran yang lebih besar yaitu sekitar 10,5 inci sedangkan tablet untuk merek Samsung Galaxy Tab S3 memiliki ukuran 9,7 inci. Perbedaan ukuran tersebut tidak terlalu jauh, namun meski demikian rasio keduanya sama yaitu 4:3.

3. Kamera

Selain ukuran layar, perbedaan lainnya terletak pada kamera. Pembahasan mengenai perbandingan iPad dan tablet dapat dilihat juga pada kualitas kamera yang dimiliki oleh kedua perangkat tersebut. Baik iPad maupun tablet Samsung Galaxy Tab sudah dilengkapi dengan kamera yang berkualitas bagus.

Namun jika dilihat dari hasil gambar yang dapat dihasilkan oleh keduanya, iPad memiliki kualitas yang lebih baik. Sebab iPad pro milik Apple telah dilengkapi dengan pengambilan gambar 4k. Sedangkan dalam tablet Samsung Galaxy Tab seri S3 belum ada sehingga secara kamera masih lebih bagus milik iPad.

4. Suara dan Daya Tahan Baterai

Untuk kualitas suara yang dihasilkan keduanya sama-sama baiknya. Sebab keduanya telah dilengkapi dengan 4 speaker stereo yang memiliki kualitas mumpuni. Namun yang membedakan adalah pada ketahanan baterai keduanya.

iPad hanya bisa bertahan selama 10 jam pemakaian. Sedangkan untuk Samsung Galaxy Tab dapat bertahan selama 12 jam. Dengan demikian secara ketahanan baterai perangkat Samsung lebih unggul dibanding iPad.

5. Kinerja

Perbedaan selanjutnya terletak pada kinerja kedua perangkat tersebut. Dilihat dari OS dan prosesor keduanya jelas berbeda. Untuk iPad sebagaimana ciri khas Apple pada umumnya yang tidak bisa ditambah dengan memori eksternal.

Sedangkan pada Samsung Galaxy Tab S3 memiliki penyimpanan sebesar 32 GB dan masih dapat dibantu dengan menambahkan penyimpanan eksternal. Namun keduanya sama-sama memiliki RAM sebesar 4GB. Dengan demikian untuk menentukan mana yang lebih baik dapat disesuaikan dengan kebutuhan dari pengguna sendiri.

Baca Juga: Sewa Iphone Jakarta Selatan

Itu tadi adalah beberapa perbedaan iPad dan tablet Samsung Galaxy Tab. Kedua mereka perangkat smartphone tersebut menghadirkan perangkat dengan spesifikasi yang berbeda sesuai dengan ciri khas masing-masing. Untuk itu beberapa perbedaan di atas dapat digunakan untuk mengetahui produk mana yang cocok untuk pengguna.

Leave a Comment

CALL

WHATSAPP